Beranda Palembang Empat Tahun Usia Zafa Tour Gelar Khitanan Massal Gratis

Empat Tahun Usia Zafa Tour Gelar Khitanan Massal Gratis

491
0

Nusantara Satu-Zafa Tour bekerja sama dengan Pusat Khitan Klinik Umat Sumsel menggelar khitanan massal gratis yang diikuti anak-anak Yatim dan Duafa. Acara ini digelar di Masjid Nurul Yaqin, Kelurahan Kalidoni, Kecamatan Kalidoni, Minggu (24/3).

Acara dihadiri Dewan Penasehat Zafa Tour ustadz. H. Yuswar Hidayatullah, SIP, MAP, Segenap Pengurus Masjid Nurul Yaqin. Selain itu, hadir Lurah Kalidoni, Alex, sekaligus membuka Acara Khitanan Massal, Tokoh masyarakat setempat serta Cabang dan Perwakilan yang turut membantu suksesnya acara tersebut .

CEO PT. Zafa Mulia Mandiri, Gusti Diansya, M. Sc,  dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini dialksanakan salah satu bentuk rasa Syukur kepada Allah SWT dimana menginjak 4 tahun usia Zafa Tour.

“Kegiatan Ini salah satu kegiatan sosial yang bersumber dari CSR Zafa Tour,” katanya.

Dia menuturkan, lebih dati 10.000 Jamaah yang telah memilih Zafa Tour untuk melaksanakan ibadah Umroh.

“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan Rahmat dan Pertolongan kepada seluruh Manajemen juga Cabang dan Perwakilan dalam menjaga Amanah serta maksimal dalam memberikan layanan bagi Para Tamu tamu Allah,” ungkapnya

Gusty menambahkan, pihaknya menargetkan kegiatan ini dapat terselenggara setiap tahunnya.

“Melihat antusias masyarakat yng sangat tinggi dengan kegiatan ini. Insyaallah acara ini akan dilaksanakan rutin setiap tahun,” ujarnya. (Yanti)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini