Nusantara Satu-Lurah Tiga Puluh Ilir, Kecamatan Ilir Barat Dua, Syafran, SH, mengatakan, memasuki musim kering yg sedang terjadi sekarang ini, dapat menimbulkan tumbuh kembangnya Nyamuk Demam Berdarah (DBD).
“Untuk itu di harapkan semua warga yang berada di wilayah Kelurahan Tiga Puluh Ilir, warga harus membersihkan lingkungan. Dimulai dari lini terkecil, keluarga,”katanya, Jumat (15/9).
Menurutnya, ada satu orang warga yang sudah terkena DBD beberapa bulan yang lalu. Dan sudah di lakukan penyemprotan Poging di RT tersebut dan di RT di sekitarnya.
“Ada satu orang warga kita yang berada di RT 4 RW 2, yang terkena gigitan Nyamuk Demam Berdarah. Itu terjadi beberapa bulan yang lalu. Dan warga tersebut sudah sembuh. Ketika ada laporan Ketua RT, maka kita langsung ke lokasi dan kita sterilisasi dan dilakukan penyemprotan. Dan besoknya pihak Puskesmas juga melakukan penyemprotan Poging,”ungkapnya.
Lebih lanjut, Lurah Tiga Puluh Ilir, menghimbau kepada warga, untuk tetap melaksanakan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Menutup tempat air minum, mengubur barang-barang yang tidak berguna.