Nusantara Satu-Guna memaksimalkan persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII yany bakal dihelat di Kota Prabumulih, Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palembang menggelar rapat kordinasi perdana pasca Perayaan Idul Fitri 1440 H.
Digelar di Sekretariat KONI Kota Palembang, Jumat (14/6), rapat dipimpin langsung oleh Ketua KONI Kota Palembang Ir Suparman Romans, Ketua Harian Aliyuddin Asral, Sekretaris Umum Arbain Semedawai, Waka 1, 2, 3 dan IV serta para Kabid dan anggota.
“Dari awal kita tetap komitmen dengan jargon kita bahwa juara umum adalah harga mati. Oleh karena itu, hari ini kita menggelar rapat kordinasi mengenai persiapan Porprov di Prabumulih,”ujar Suparman.
Lanjut dia, bahwa untuk memantapkan persiapan maka secara maraton pihak KONI Kota Palembang dihari yang sama juga menggelar rapat kordinasi dengan Pengurus Kota (Pengkot) dari puluhan cabang olahraga yang akan diikutkan pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Kota Nanas September 2019 mendatang.
Dalam rapat bersama pengurus cabor dibahas tentang laporan Pengkot Cabor masing-masing memiliki kekuatan atlet seberapa besar dan potensi atlet yang akan maju di Porprov 2019 ini.
“Hari ini juga sekaligus mengumumkan kepengurusan baru dan Reshuffle kepengurusan yang telah kita susun agar mengoptimalkan pembinaan dan prestasi para atlet menuju Porprov 2019,”tambahnya.
Sementara itu dikatakan oleh Sekretarus Umum KONI Kota Palembang Arbain Semendawai bahwa susunan kepenguruan hasil Reshuffle telah disusun dan disahkan oleh KONI Provinsi Sumatera Selatan.
“Masih-masing bidang memiliki tupoksi dan fungsi masing-masing. Termasuk Wakil Ketua 1, 2, 3 dan IV membidangi bidang-bidang yang telah disusun,”urainya.
Mulai dari bidang pembinaan prestasi, organisasi, pendidikan dan pelatihan, audit internal, media dan humas, bidang pendidikan dan pelatihan serta lainnya. (M. Akip/rilis)