Nusantara Satu-Lurah Pulo Kerto, Kecamatan Gandus, Mustofa, mengatakan, hampir semua jalan Sosial, di Kelurahan Pulo Kerto, mengalami kerusakan. Tapi semuanya sudah diusulkan untuk pembenahan kepada pemerintah.
“Sudah dilaporkan dan diusulkan soal kerusakan jalan Sosial. Dan tinggal menungguh realisasinya saja. Tapi pengerjaanya tidak bisa cepat. Harus ada tahapan yang harus dikerjakan,”ungkapnya, Rabu (15/5).
Lebih lanjut dia mengatakan, semua pegawai dari awal puasa hingga sekarang ini, semua pegawai masuk kerja dan wajib masuk kerja.
“Untuk bulan Ramadan ini, judwal kerja berubah. Untuk gotong-royong, senam bersama, untuk sementara ini ditiadakan. Dan setelah lebaran, program Pemerintah Kota Palembang terus dilaksanakan,”ujarnya. (Ajib)