Nusantara Satu-Lurah 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Firdaus Putra, B.Sc, mengatakan, pada hari pertama bulan puasa 2019, semua pegawai di lingkungan kelurahan masuk kerja, Senin (6/5).
“Semua pegawai kita masuk kerja pada hari pertama bulan Ramadan ini. hanya satu orang yang tidak masuk kerja, karena ada urusan keluarganya. Semua pegawai wajib masuk kerja, tanpa terkecuali,”katanya.
Lebih lanjut dia mengatakan, di bulan puasa ini, jadual jam kerja berubah. Pada hari Senin-Kamis, masuk kerja pada 08.00 – 15.00. Untuk hari Jumat, masuk kerja pada 07.00-15.30 WIB.
“Untuk di bulan Ramadan ini, Gotong-royong, Senam pagi bersama, tiap hari Jumat dan tian hari Senin mengadakan upacara di tiadakan. Namun setelah lewat bulan puasa program ini tetap berjalan seperti biasanya,”ujarnya. (ajib)